Suarageram.co – Ribuan warga desa Cileles Kecamatan Tigaraksa Kabupaten Tangerang tumpah ruah menyambut malam pergantian tahun baru Islam atau tahun Hijriyah 1445 H yang digelar di lapangan Munjul Desa Cileles.

Perayaan dalam rangka menyambut pergantian tahun Hijriyah itu diprakarsai oleh kepala desa (Kades) Cileles Amanta adalah sosok kepala desa yang selalu menjunjung tinggi nilai-nilai sosial keagamaan.

Dalam sesi wawancara bersama awak media Kades Amanta mengapresiasi terhadap warga Desa Cileles yang sangat antusias menyambut pergantian tahun baru Islam atau tahun Hijriyah.

Menurutnya, kehadiran seluruh elemen masyarakat ini luar biasa hingga tak tertampung lagi

“Alhamdulillah, warga sangat antusias, penuh hingga tak tertampung lagi di lapangan,” ujar Amanta pada Selasa malam (18/7/2023) sekira pukul 21.00 WIB.

Amanta mengaku bahwa kegiatan menyambut pergantian tahun baru Islam setiap tahun dilakukan dan diisi dengan berbagai kegiatan Islam dan juga lomba tumpeng antar RT di wilayah Desa Cileles Kecamatan Tigaraksa Kabupaten Tangerang Banten.

“Tiap tahun kita mengadakan acara penyambutan tahun Hijriyah. Dan tahun 2023 atau 1445 H ini sangat meriah dan disambut antusias oleh warga, dimana sebelumnya pada tahun 2022 juga dilaksanakan di kampung Cigaling,” terang Amanta.

Dua tahun sebelumnya kata dia, yaitu pada saat pandemi Covid-19 kegiatan 1 Muharram tidak bisa dilaksanakan, namun dia berharap di tahun tahun yang akan datang pihaknya akan terus melaksanakan kegiatan dalam menyambut tahun baru Hijriyah dengan penuh suka cita dengan mengharap ridho Allah SWT. (Red).