Suarageram.co – Kepala Dinas Bina Marga dan Sumber Daya Air (DBMSDA) Kabupaten Tangerang Iwan Firmansyah yang mendampingi Bupati Tangerang Ahmed Zaki Iskandar saat meninjau pembangunan jalan dan jembatan di sekitar Kecamatan Tigaraksa mengatakan, ada perbaikan beberapa segmen ruas jalan antara Tigaraksa-Cikuya dan juga jembatan yang harus diganti karena sudah usang.
“Yang diperbaiki ruas jalan Tigaraksa-Cikuya ada beberapa segmen, ada juga penggantian jembatan di ruas jalan tersebut yang memang dari sisi umur, rancangan bangunan sudah habis dan akan diganti dengan jembatan yang baru,” ungkap Kadis DBMSDA Kabupaten Tangerang Iwan Firmansyah, Senin (5/6/2023).
Selain itu lanjut Iwan dirinya bersama Bupati Zaki juga melakukan peninjauan jalan di perbatasan Bogor dengan Kabupaten Tangerang yakni jalan gardu Cibayana perbatasan Bogor.
Menurut Iwan, pekerjaan pembangunan tersebut merupakan bagian dari paket pekerjaan yang dilakukan oleh Pemerintah Kabupaten Tangerang.
“Untuk jalan dan jembatan yang sedang dilaksanakan dan dipastikan akan selesai sekitar bulan Oktober atau November2023,” tandasnya. (Red).
Tinggalkan Balasan