Suarageram.co – Kebakaran hebat kembali terjadi, kali ini terjadi didalam kawasan perumahan Villa Balaraja Desa Saga Kecamatan Balaraja Kabupaten Tangerang Banten.
Peristiwa yang menghanguskan 5 unit rumah warga serta 1 unit mobil los bak (Elf300) terjadi pada pukul 13.00 WIB. Musibah kebakaran itu bermula dari kebakaran home industri (pengerajin sandal karet).
“Terjadi jaya 65 yang beralamat di Perumahan Vila Balaraja Blok N7 RT 13 RW 05 , Asal terjadinya kebakaran dari home industri pengrajin sendal karet, yang terbakar 5 unit rumah serta 1 unit mobil jenis bak terbuka (elf300),” ungkap Kepala BPBD Kabupaten Tangerang Ujat Sudrajat, Rabu (17/5/2023).
Pasukan BPBD Kabupaten Tangerang melalui pos Damkar Balaraja sedang berjibaku menjinakkan kobaran si jago merah, belum diketahui penyebab kebakaran 5 unit rumah dan 1 unit mobil tersebut serta jumlah kerugiannya belum diketahui. (Red).
Tinggalkan Balasan