Suarageram.co – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Tangerang menggelar Coffee Morning bersama rekan media jelang Pemilu tahun 2024. Selain memberikan informasi terkait persiapan menghadapi hari pelaksanaan Pemilu, kegiatan itu juga diisi dengan interaktif.

Ketua KPU Kabupaten Tangerang Muhamad Umar, menilai sinergitas bersama media itu penting dilaksanakan untuk memberikan edukasi kepada masyarakat terkait tahapan Pemilu 2024.

“Melalui media kami mengajak para insan pers untuk menyampaikan segala tahapan Pemilu 2024 yang sudah berjalan, agar diketahui oleh masyarakat umum,” ungkap ketua KPUD Kabupaten Tangerang Muhamad Umar pada Coffee Morning di Rumah Joglo Ardes Cafe Tigaraksa Kabupaten Tangerang, Rabu (20/12/2023).

Dikatakan Umar, bahwa tahapan demi tahapan membutuhkan kehadiran dan partisipasi media dalam memberikan informasi yang benar bagi masyarakat.

“Media memiliki peran penting juga menjadi garda terdepan dalam menyukseskan Pemilu yang akan digelar 14 Februari 2024 mendatang, KPU akan terus berupaya memberikan data faktual kepada masyarakat khususnya partisipasi pemilih. Karena apa yang sudah dilaksanakan berdasarkan aturan KPU RI.

Lebih jauh ia menjelaskan terkait tahapan yang sudah maupun yang belum dilaksanakan oleh KPUD Kabupaten Tangerang yang pertama kata dia, terkait pemutakhiran data pemilih tetap (DPT) di Kabupaten Tangerang ada sebanyak 2.353.825 pemilih yang tersebar di 29 Kecamatan, 274 Desa, dan 9.016 TPS.

“Yang mana jumlah pemilih di Kabupaten Tangerang adalah yang terbanyak di Provinsi Banten, bahkan secara rekap nasional itu kita urutan ke 4 di Indonesia, dan saat ini KPU juga sedang fokus kepada daftar pemilih tambahan, ” terang Umar.

Umar juga menyampaikan terkait tahapan perekrutan tenaga KPPS di setiap wilayah untuk membentuk penyelenggara Pemilu ditingkat bawah sebanyak yang menjadi ujung tombak, saat ini tenaga KPPS dibutuhkan kata Umar sebanyak 63.112 KPPS.

“Satu TPS itu ada 7 orang, saat ini sedang dilakukan perekrutan anggota KPPS, dan hari ini adalah hari terakhir perekrutan sampai dengan jam 23.59 WIB, nanti pada 24 Januari 2024 akan ditetapkan , termasuk anggota Linmas dengan jumlahnya itu 18.22 orang,” terangnya.

Lanjut Umar, yang tak kalah penting juga terkait logistik, karena logistik merupakan roh nya kegiatan Pemilu, saat ini sudah beberapa item logistik sudah ada digudang logistik KPU Kabupaten Tangerang,

“Surat suara itu ada 12 jenis, sementara kita sekarang baru terima satu untuk 3 Dapil DPRD Provinsi Banten, semuanya itu ada 5 tingkatan, dan kita masih menunggu kiriman untuk jenis surat suara lainnya,” kata dia.

Namun terkait Pilkada, pihak KPUD Kabupaten Tangerang masih menunggu regulasi nya, karena sampai saat ini, baik undang undang Pilkada maupun peraturan tentang tahapannya belum ada, namun yang jelas pada 2024 mendatang bukan hanya Pemilu akan tetapi Pilkada juga akan digelar. (Red)