Suarageram.co – Pemerintah Kecamatan Jayanti Kabupaten Tangerang Banten akan memanggil Kepala Desa (Kades) Sumur Bandung soal aktivitas PT New Hope Indonesia yang berlokasi di Desa Sumur Bandung Kecamatan Jayanti.

Rencana pemanggilan terhadap pemangku kebijakan di Desa Sumur Bandung itu terkait aktivitas perusahaan produksi pakan ternak unggas yang saat ini tengah dikeluhkan warga lantaran belum memiliki pengelolaan pembuangan air limbah, aroma bau tak sedap juga suara bising yang kerap mengganggu kenyamanan warga sekitar khususnya di RT 03 RW 01 Desa Sumur Bandung, sementara perusahaan asing (PMA) itu sudah beraktivitas sejak tahun 2006.

Saya akan komunikasi dulu dengan jajaran Pemdes Sumur Bandung, apakah mereka sudah komunikasi dengan pihak PT New Hope Indonesia karena mereka kan Pemerintah yang terdekat dengan perusahaan. Sedangkan PT New Hope ini kan sudah lama keberadaannya dan dampaknya juga pasti sudah ada sejak dahulu, jadi kenapa ini baru mengemuka pengaduannya,” ungkap Camat Jayanti Yandri Permana saat dihubungi, Selasa (9/1/2024).

Selain itu Camat Yandri juga melakukan koordinasi dengan DLHK Kabupaten Tangerang terkait izin pengelolaan pembuangan air limbah perusahaan PT New Hope Indonesia.

“Saya juga akan berkoordinasi dengan DLHK Kabupaten Tangerang khususnya terkait dengan belum adanya IPAL di PT New Hope Indonesia trus tindakan dari DLHK seperti apa,” terang Yandri.

Yandri juga janji akan berkomunikasi dengan pihak legal perusahaan tersebut. “Tentunya nanti saya akan komunikasi juga dengan Legalnya PT New Hope terkait penanganan permasalahan ini,” tandasnya.

Namun pada intinya sambung Yandri, fungsi koordinasi sesuai dengan tugas fungsi Kecamatan akan dilaksanakan agar permasalahan ini ada titik temu solusi yabg baik.

Sebelumnya dikabarkan, puluhan perwakilan warga di 6 RT pada RW 01 menandatangani pernyataan sikap warga lingkungan sekitar PT New Hope Indonesia, perusahaan asing (PMA) yang bergerak di bidang pakan ternak ayam.

Berikut isi pernyataan sikap warga sekitar lokasi PT New Hope Indonesia,” Kami warga lingkungan setempat RT 01, 02, 03, 04, 05, 06, RW 01 Desa Sumur Bandung Kecamatan Jayanti Kabupaten Tangerang Banten ingin menyampaikan keluhan, kekhawatiran dan kegelisahan kami terkait aktivitas perusahaan yang menyebabkan aroma bau tak sedap dan suara bising yang sangat menggangu kehidupan sehari-hari kami.

Kami berharap melalui pihak pihak, baik Pusat, Provinsi, Kabupaten, Kecamatan maupun Desa segera turun tangan agar dapat mengambil langkah langkah untuk mengurangi gangguan tersebut demi kenyamanan hidup bersama. (Red)