Suarageram.co – Berhembus kabar dari sumber yang terpercaya bahwa Pawai Ta’aruf pada pergelaran Musabaqoh Tilawatil Qur’an (MTQ) ke 54 tingkat Kabupaten Tangerang yang direncanakan akan digelar pada 11 hingga 16 Januari 2024 mendatang ditiadakan alias tak penting dan hanya Defile saja.

Berdasarkan informasi dari sumber yang terpercaya bahwa iring iringan Pawai Ta’aruf itu ditiadakan lantaran bersamaan dengan tahun Politik (Pemilu) dimana saat ini sedang gencar-gencarnya kampanye politik.

Padahal menurut Ahmad tokoh masyarakat serta aktivis Kabupaten Tangerang bahwa acara Pawai Taaruf ini juga menjadi momentum berharga bagi seluruh peserta MTQ dan masyarakat untuk semakin mempererat tali persaudaraan, mencintai tradisi, dan melestarikan seni budaya serta kearifan lokal yang menjadi identitas bangsa.

“Dengan euforia pertunjukan warna-warni dan keberagaman khasanah budaya dari masing-masing Kecamatan ini, menambah suasana pelaksanaan MTQ ke 54 tingkat Kabupaten Tangerang tahun 2024 ini. Seharusnya dengan Pawai Ta’aruf ini menjadikan dakwah islamiah semakin meriah dan semarak,” ungkapnya, Kamis (4/1/2024).

IMG 20240104 142632
Logo MTQ ke 54 Kabupaten Tangerang Resmi Diluncurkan, (foto, red/Suarageram).

Jadi kata dia, jangan karena alasan tahun politik sehingga Pawai Ta’aruf yang menjadi ciri khas dan tradisi itu ditiadakan.

“Jika informasi itu benar, lalu dimana kita mau menjadikan dan memajukan budaya, tradisi serta kearifan lokal tadi, dan jangan juga mengkambinghitamkan tahun politik, atau memang nggak punya anggaran, miris jika itu jadi alasannya,” ujar Ahmad.

Lanjut dia, harus juga disesuaikan dengan Logo MTQ Ke 54 yang sudah diluncurkan oleh Pemerintah Daerah Kabupaten Tangerang berikut dengan arti dan maknanya yang begitu luar biasa itu. (Red)