Suarageram.co – Bangsa yang besar adalah bangsa yang menghargai jasa para pahlawannya, demikian dikatakan Sutarlan salah satu tokoh masyarakat di perumahan taman Kirana Surya Batara Desa Pasanggrahan Kecamatan Solear Kabupaten Tangerang Banten.

Untuk mengimplementasikan hal itu, ia mengajak masyarakat untuk senantiasa aktif mengisi Kemerdekaan dan melanjutkan perjuangan yang dicita-citakan pendiri bangsa, menuju Indonesia yang makin maju dan sejahtera rakyatnya.

Sutarlan mengajak masyarakat dan para generasi muda semua, kita rapatkan barisan dengan mengisi kemerdekaan yang telah diraih dengan susah payah dengan hal hal yang positif.

“Bagaimana dengan kita saat ini, mari kita kibarkan Sang Merah dengan penuh semangat dan kebersamaan. Ketahuilah wahai sahabat sahabat ku semua. Bahwa bangsa ini dapat meraih kemerdekaan karena para pejuang itu bersatu, disertai dengan satu tekad yaitu sebuah kata MERDEKA. Bersatu Kita Teguh. Bercerai Kita Runtuh,” ungkap Sutarlan saat dihubungi melalui WhatsApp, Senin (24/7/2023).

Menurut pria kekar kelahiran Sumatera ini, kita tidak punya kesempatan untuk mengangkat bambu runcing. Kita tidak ada kesempatan mengangkat senjata. Kata dia, darah dan air mata kita tidak sempat tumpah dan menetes dalam medan pertempuran.

“Tapi, cobalah kita kenang, bagaimana orang tua kita dulu berjuang. Bagaimana para pejuang mengorbankan segalanya. Lalu bagaimana dengan pendiri bangsa ini mempertaruhkan,harta, keluarga bahkan nyawanya untuk memerdekakan bangsa ini dari penjajahan. Semua itu mereka lakukan dan mereka korbankan untuk kita semua,” imbuh Tarlan sapaannya.

Ia berharap, kita ini sebagai generasi penerus bangsa harus mempersembahkan yang lebih baik lebih maju lagi, seperti tema peringatan Kemerdekaan ke 78 adalah
“Terus Melaju untuk Indonesia Maju”. (Red).