Suarageram.co – Gerak cepat (Gercep) Babinsa Serka Wahono anggota Koramil 13 Cisoka Kodim 0510 Tigaraksa melakukan evakuasi warga terdampak banjir di wilayah perumahan taman Cikande Kecamatan Jayanti Kabupaten Tangerang, Jumat (23/1/2026).
Diketahui, beberapa hari terakhir ini, wilayah Kabupaten Tangerang diguyur hujan dengan intensitas tinggi sehingga menyebabkan air dari sungai meluap hingga pemukiman warga.

Sosok Babinsa Serka Wahono anggota Koramil 13 Cisoka Kodim 0510 Tigaraksa melakukan aksi heroik menyelamatkan warga terdampak banjir.
Ia menerobos arus banjir demi memastikan tidak ada warga tertinggal di dalam rumah yang terendam.
Tak hanya membantu secara fisik, Serka Wahono juga menenangkan warga yang panik saat debit air naik dengan cepat.
“Yang utama adalah keselamatan warga. Anak-anak, lansia, dan warga yang kesulitan bergerak harus lebih dulu dievakuasi. Ini sudah menjadi tugas kami,” ujar Serka Wahono.
Proses evakuasi warga terdampak banjir dilakukan bersama unsur Pemerintah Kecamatan Jayanti juga pihak kepolisian setempat serta warga sekitarnya .
“Sinergi di lapangan berjalan baik. Babinsa, BPBD, kepolisian, PMI bergerak satu arah untuk memastikan warga bisa dievakuasi dengan aman,” ujarnya.
Lokasi terdampak banjir di wilayah Kecamatan Jayanti diantaranya, kampung Pajangan RT 19/04 Desa Cikande. kampung Lebak Gedong RT 01/01 Desa Cikande, kampung Parungceuri, kampung Kaman Pojok Rt 11/02 Desa Pasir Gintung, kampung Ceringit Desa Pasir Muncang, kampung Benda, kampung Lembur Kandang, kampung Garahieum Desa Jayanti.


Tinggalkan Balasan