Suarageram.co – Wilayah perumahan Bukit Cikasungka Kecamatan Solear Kabupaten Tangerang Banten kini menjadi tempat yang rawan terhadap aksi pencurian sepeda motor, bahkan warga menilai wilayah perumahan tersebut menjadi darurat aksi Curanmor.

Rudi salah satu warga mengaku resah atas maraknya aksi kriminalitas tersebut, ia meminta pihak kepolisian setempat untuk melaksanakan patroli rutin.

Kata dia, aksi pelaku curanmor di wilayah perumahan Bukit Cikasungka bisa terjadi 3 kali dalam seminggu.

“Tadi siang ada kendaraan Ojol yang parkir halaman rumah temannya, sedang menjenguk orang yang lagi sakit, nggak berselang lama motor miliknya raib digondol maling,” ungkap Rudi.

Diketahui, pemilik kendaraan dengan nomor polisi B 4527 NMB itu bernama Arman Santosa, usai kejadian tersebut, ia langsung melaporkan ke pihak Kepolisian setempat.

“Saya langsung buka laporan kehilangan di Pospol Adiyasa,” terang Rudi, Rabu (9/4/2025).

Sementara itu Wawan, ketua RT 03 Perumahan Bukit Cikasungka berharap petugas kepolisian untuk rutin melakukan Patroli di wilayah nya tersebut demi keamanan dan kenyamanan warga.

“Harapan saya sebagai ketua Rukun tetangga (RT) meminta agar aparat kepolisian untuk sering melakukan patroli di jam rawan. Aparat desa juga jangan bersikap apatis jika ada kejadian seperti ini” tutupnya.