Suarageram.co – Penyalahgunaan narkoba di kalangan pemuda dan remaja tidak dapat dipungkiri ternyata masih banyak yang mengkonsumsinya di lingkungan sekitar kita.

Ketua Umum DPP GANN Fakhruddin Sanghaji Bima mengatakan, dampaknya bagi kesehatan dan masa depan tidaklah sedikit. Bahaya Narkoba bagi pecandu dan kalangan muda, para pelajar sangat banyak dan jika tidak segera dihentikan kebiasaan mengkonsumsi narkoba, maka hal ini akan memperburuk derajat kesehatan penggunanya itu sendiri.

“Secara pelan pelan tapi pasti serta akan merusak masa depan kehidupan pecandu itu sendiri,” terang Fakhruddin Sanghaji Bima, Jumat (3/5/2024).

Atas kepeduliannya terhadap masa depan generasi muda, Fakhruddin menegaskan, sebagai pegiat anti narkotika, ia mengajak anggota GANN dan seluruh elemen masyarakat untuk perangi terhadap pelaku penyalahgunaan narkoba.

“Saya ingatkan terhadap siapapun pelaku penyalahgunaan narkoba ataupun yang meracuni anak bangsa dengan narkoba, saya Fakhruddin Sanghaji Bima Presiden GANN Indonesia akan memerangi dengan masyarakat Indonesia,” tegas Fakhruddin.

Menurutnya, dalam kehidupan bermasyarakat para pemuda atau pelajar membutuhkan suasana lingkungan yang kondusif dan nyaman dari penyalahgunaan narkoba, oleh karena itu sambung dia, penanggulangan narkoba menjadi tanggung jawab bersama dimulai dari keluarga, kemudian masyarakat dan pemerintah.

Ia mengutarakan, permasalahan narkoba di Indonesia masih merupakan sesuatu yang bersifat urgent dan kompleks. Dalam kurun waktu satu dekade terakhir permasalahan ini menjadi marak.

Terbukti dengan bertambahnya jumlah penyalahguna atau pecandu narkoba secara signifikan, seiring meningkatnya pengungkapan kasus tindak kejahatan narkoba yang semakin beragam polanya dan semakin masif pula jaringan sindikatnya.

“Masyarakat Indonesia, bahkan masyarakat dunia, pada umumnya saat ini sedang dihadapkan pada keadaan yang sangat mengkhawatirkan akibat maraknya pemakaian bermacam-macam jenis narkoba secara ilegal,” jelas Sanghaji Bima.

Kata dia, kekhawatiran ini semakin di pertajam akibat maraknya peredaran gelap narkotika yang telah merebak di segala lapisan masyarakat, termasuk di kalangan generasi muda.

“Hal ini akan sangat berpengaruh terhadap kehidupan bangsa dan negara pada masa mendatang. Perilaku sebagian remaja yang secara nyata telah jauh mengabaikan nilai-nilai kaidah dan norma serta hukum yang berlaku di tengah kehidupan masyarakat,” tandasnya. (Han)

Editor : Burhanuddin.