Suarageram.co – Kisruh soal Snack atau makan minum (Mamin) pada saat pelaksanaan pelantikan Kelompok Penyelenggara Pemungutan Suara (KPPS) di Kabupaten Tangerang Banten menjadi trading topik saat ini. Meski anggaran untuk Snack itu kata Vivi Kasubag SDM KPU dalam voice note nya menyebut anggaran tersebut sebesar 9 ribu rupiah.
Vivi bilang untuk Kecamatan Sukamulya dan Teluknaga ia akan berikan di angka 9000 untuk snack dan dan pengadaan itu akan dihendael oleh PPK
“Untuk Sukamulya dan teluknaga kita kasih di angka 9000 barusan direvisi lagi oleh Pak Agung selaku Pejabat Pembuat Komitmen (PPK) untuk sing ini,” ujarnya.
“Jadi Snack saya serahkan semua ke PPK ya,” ujar Vivi Kasubag SDM KPU Kabupaten Tangerang dalam rekaman suara voice note nya
Secara terpisah Usrah, S.H selaku Ketua Umum DPP KOMPPI menyoroti Anggaran Pelantikan KPPS yang diselenggarakan oleh KPUD Kabupaten Tangerang.
Menurut Usrah, berdasarkan data anggarkan yang di anggarkan oleh KPUD Kabupaten Tangerang bahwa anggaran Mamin pada kegiatan Pelantikan KPPS itu di anggarkan oleh KPUD sebesar Rp. 1 miliar lebih dengan jumlah KPPS sebanyak 63112 X 19.000.
“Anggaran itu senilai 1.199.128.000, lalu sisa anggaran sebesar 631.120.000 kemana, ada dugaan Mark Up anggaran sebesar 10 ribu rupiah per kepala,” ungkap Usrah, Jumat (26/1/2024).
Selain itu kata Usrah, total Anggaran Bimtek sama pelantikan KPPS sebesar 4,6 miliar lebih
“Kalau Bimtek KPPS anggaranya 1 orang 54 ribu. Jadi bimtek sama pelantikan itu total untuk 1 orang 73 ribu rupiah,” jelas Usrah.
Selain itu lanjut Usrah, dalam RAB KPU Kabupaten Tangerang, untuk biaya ATK plus biaya untuk spanduk senilai 700 juta lebih.
“Dengan demikian, dalam waktu dekat ini kami akan segera bersurat ke KPU, meminta klarifikasi terkait penggunaan anggaran negara tersebut,” pungkasnya. (Han).
Editor : Burhanuddin.
1 Komentar
19.000 – 9.000 ; 10.000 x 63.112 jumlah kpps se-kabupaten Tangerang ; rp. 631.120.000,- wow